-->

Sabtu, 20 Februari 2021

 


PURBALINGGA-Salah satu tanaman yang saat ini sedang booming dibudidayakan petani  dibeberapa daerah di  indonesia yaitu porang yang bentuknya mirip suweg  ternyata masih dapat banyak kita temui di sekitar kebun yang ada di Desa Tumanggal Kecamatan Pengadegan Kabupaten Purbalingga tempat akan digelarnya TMMD Reguler ke-110 Kodim 0702/Purbalingga Tahun 2021.

Porang sendiri adalah tanaman umbi-umbian dengan nama latin Amorphophallus muelleri. Di beberapa daerah di Jawa, tanaman ini dikenal dengan nama iles-iles.

Porang biasanya dimanfaatkan dengan diolah menjadi tepung yang dipakai untuk bahan baku industri kosmetik, pengental, lem, mie ramen, dan campuran makanan.

Seperti diungkapkan oleh Siswanto warga RT 17/RW 5 Desa Tumanggal bahwa porang dan Suweg adalah tanaman yang hampir sama bentuknya yang masih banyak terdapat di beberapa kebun desanya tumbuh dengan liar, (20/2/2021).

"Masih banyak dapat kita jumpai di bawah pohon-pohon yang rindang di kebun, ada porang dan suweg yang sering membuat bingung karena mirip bentuknya sepintas.

Perbedaan porang dan suweg yang paling mencolok terletak pada daun, batang dan umbi. Tanaman suweg memiliki daun yang berbentuk kecil dengan batang yang dipenuhi duri sehingga terasa kasar sedangkan porang daunnya lebih lebar dan batangnya halus serta terdapat bintil pada tulang daunnya.

Ada beberapa warga yang sengaja memindahkannya ke kebun sekitar pekarangan rumah karena katanya umbinya laku mahal bila dijual namun di kebun juga masih banyak dapat kita jumpai dua tanaman itu tumbuh liar" katanya.

Banyaknya tanaman porang dan suweg di desa Tumanggal ini turut dibenarkan oleh Sertu Satria Ferry anggota Pendim 0702/Purbalingga yang sengaja berkeliling kampung melaksanakan tugas liputan publikasi TMMD.

" Betul masih banyak kita lihat di kebun tumbuh liar, konon saat ini sedang booming, jadi kalau petani mau sebenarnya dapat dibudidayakan agar dapat menambah penghasilan dari sektor pertanian dengan membudidayakannya," katanya.

(Sf)

Comments 0

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *